Lirik Lagu Daerah - Yampo Rambe Yamko
Penyanyi: Lagu Papua
Judul lagu: Yamko Rambe Yamko
Pencipta: Anonim
Album: Lagu Daerah Papua
Makna Lagu Yamko Rambe Yamko
Lagu Yamko Rambe Yamko adalah salah satu lagu daerah yang berasal dari tanah Papua (dulu disebut: Irian Jaya), salah satu provinsi di Indonesia. Lagu ini sangat populer sebagai lagu daerah dan sudah diaransement dalam berbagai genre musik. Biasanya dinyanyikan dalam tempo yang cepat dengan iringan musik yang riang serta tarian yang khas tanah Papua.
Meskipun irama lagu ini menggambarkan kesan menyenangkan, sebenarnya syair lagu Yamko Rambe Yamko berisi kesedihan akibat peperangan, baik tentang perang antar suku yang biasa terjadi disana pada masa lampau, maupun pertikaian dan perlawanan bangsa Indonesia terhadap para penjajah yang terjadi sebelum tahun 1945.
Lihat juga lirik lagu daerah Papua lainnya : Lirik Lagu Sajojo dan Terjemahannya
Lirik Yamko Rambe Yamko
Berikut ini adalah selengkapnya Lirik Lagu Yamko Rambe Yamko dan Artinya
Yamko Rambe Yamko Lirik
Hee Yamko Rambe Yamko
Aronawa Kombe
Hee Yamko Rambe Yamko
Aronawa Kombe
Temino Kibe Kubano Ko Bombe Ko
Yuma No Bungo Awe Ade
Temino Kibe Kubano Ko Bombe Ko
Yuma No Bungo Awe Ade
Hongke Hongke, Hongke Riro
Hongke Jombe, Jombe Riro
Hongke Hongke, Hongke Riro
Hongke Jombe, Jombe Riro
Terjemahan Lirik Lagu Yamko Rambe Yamko
Berikut ini adalah arti Lagu Yamko Rambe YamkoYamko Rambe Yamko Slank
Hai jalan yang dicari sayang perjanjian -
Hai jalan yang dicari sayang perjanjian
Sungguh pembunuhan di dalam negeri
Sungguh pembunuhan di dalam negeri -sebagai bunga bangsa
Bunga bangsa, bunga bangsa, bunga bangsa - bunga bertaburan - di taman pahlawan
Bunga bangsa, bunga bangsa, bunga bangsa - bunga bertumbuh - di taman pahlawan
Bunga bangsa, bunga bangsa, bunga bertaburan
Bunga bangsa, bunga bangsa, bunga bertumbuh
Grup musik Slank pernah menyisipkan lirik lagu Yamko Rambe Yamko dalam lagu yang diberi judul "Lembah Baliem". Lagu tersebut memang menceritakan ketimpangan yang terjadi di Papua terutama dalam masalah ekonomi. Grup band populer tersebut menghadirkannya dalam irama Blues.
Mungkin Anda tertarik membaca daftar artikel terkait Lirik Lagu Yamko Rambe Yamko dan Artinya. Klik: Lagu Daerah Papua