Lirik Lagu Senam Simpai Ceria

Lirik Lagu Senam Simpai Ceria
Lagu Senam Simpai Ceria Judul lagu : Senam Simpai Ceria Pencipta : Retno Rakhmi Fitriani dkk Kategori : Lagu Senam Anak PAUD Apa Itu ...

Lagu Senam Simpai Ceria


Judul lagu : Senam Simpai Ceria
Pencipta : Retno Rakhmi Fitriani dkk
Kategori : Lagu Senam Anak PAUD

Apa Itu Senam Simpai ?
Senam Simpai Ceria adalah salah satu alternatif senam untuk Anak Usia Dini. Senam Simpai Ceria diciptakan oleh Retno Rakhmi Fitriani dkk yang berasal dari Wonosobo Jawa Tengah. Lagu Senam Simpai Ceria hadir dengan irama yang ceria, setiap liriknya mewakili gerakan senam dan dalam pembuatan liriknya menyisipkan tema-tema sesuai kurikulum PAUD termasuk pendidikan Karakter Bangsa.

Senam Simpai ceria ini telah menorehkan prestasi dengan berhasil menjadi Juara II dalam Ajang Kreativitas Anak Usia Dini tingkat Provinsi Jawa Tengah pada tahun 2009.

Lihat juga lirik lagu Anak lainnya : Lirik Lagu Kasih Ibu
Lirik Senam Simpai Ceria
Senam Simpai Ceria kini telah menjadi salah satu geakan senam yang sangat populer dikalangan pendidikan Anak Udsia Dini (PAUD). Untuk memudahkan menghafal gerakan senam ini kami tuliskan ulang Lirik Lagu Senam Simpai ceria ini.
Berikut ini selengkapnya Lirik Lagu Senam Simpai Ceria.

Lirik Lagu Senam Simpai Ceria

Lagu Senam Simpai Ceria Lirik

"Sebelum kita melakukan senam, mari kita berdoa dahulu"

( Gerakan Awal / Pemanasan )

1 2 3 4

Ayo kita senam pagi
ambil simpai dengan rapi
badan sehat tubuhpun kuat
senyumlah dan tetap semangat

tundukanlah kepalamu
beri hormat pada guru
disekolah tuntutlah ilmu
hati senang gembira selalu

tenteng kanan tenteng kiri
tenteng kanan tenteng ke kiri
jangan kamu menang sendiri
Tiada teman mau menyayangi

Lihat kanan lihat kiri
sapa teman dengan berani
bersemangat percaya diri
pastilah kau kan selalu disayangi

la lala lala
la lala lala
la lala lala
lalala lalala
lalala lalala


Lihat ada bapak tani
pagi hari tanam padi
selalu ceria dan senang hati
panen raya kemudian hari

Ayun simpai kebelakang
lakukan dengan hati riang
usah engkau merasa bimbang
agar semua merasa senang


( Gerakan inti )

Loncat loncat bersama sama
tetap senyum serta gembira
anak PAUD di Indonesia
sehat cerdas dan selalu ceria

satu dua tiga empat
anak rajin ilmu didapat
lima enam tujuh delapan
cari ilmu untuk masa depan

Lompat lompat, lompat lompat
kelinci melompat
lompat lompat, lompat lompat
Katak juga melompat

Lompat lompat, lompat lompat
kelinci melompat
lompat lompat, lompat lompat
Katak juga melompat

Bulan sabit ada di malam hari
putih terlihat di langit gelap
Lukisan alam ciptaan tuhan
menerangi dikala malam

deru ombak tepi pantai
bergemuruh tiada usai
Nyiur kelapa melambai lambai
membuat hati menjadi damai

deru ombak tepi pantai
bergemuruh tiada usai
Nyiur kelapa melambai lambai
membuat hati menjadi damai

Hari ini hari yang indah
kubahagia bersenam pagi
dengan teman teman semua
ini senam simpai ceria

terima kasih ibu guru
kau telah mengajarkanku
jadi kuat dan badan sehat
dengan senam simpai ceria


( Gerakan Pelemasan / Pendinginan )

Putar badan dorong kanan
putar badan dorong kiri
miring kana miring ke kiri
bungkuk badan dan kembali

ayo kita raih bulan
ayo kita raih bintang
bulan bintang semua di langit
bersinar terang malam hari

Indonesia negeri indah
hasil bumi melimpah ruah
gunung menjulang lautan luas
kucinta dikau Nusantara

Indonesia negeri indah
hasil bumi melimpah ruah
gunung menjulang lautan luas
bersyukur padaMu Tuhan

"Setelah Kita melakukan senam, mari kita berdo'a kembali"

Mungkin Anda tertarik membaca daftar artikel terkait Lirik Lagu Senam Simpai Ceria. Klik: Lagu Anak

Bagikan ke Media Sosial
Anda dapat mendengarkan lagu tersebut melalui aplikasi streaming musik online gratis di PC Komputer, iPhone atau smartphone android. Silakan download Spotify, Apple Music atau iTunes, Joox, Resso, Youtube Music atau Youtube Premium, Amazon Music dan aplikasi musik lainnya.